Tahukah kamu kenapa kebanyakan pesawat terbang berwarna putih?
Yang pertama, Seperti yang kita tahu warna putih dianggap sebagai warna yang paling sedikit sekali menyerap panas. Hal ini jugalah yang mendasari kenapa badan pesawat dicat dengan warna putih.
Warna putih pada badan pesawat membuatnya memantulkan kembali energi panas, sehingga suhu di dalam pesawat pun tidak mengalami peningkatan.
Yang kedua, Retakan akan mudah terdeteksi pada barang dengan warna putih, begitu pun dengan pesawat.
Selanjutnya jika seandainya terjadi hal di luar perkiraan seperti misalnya kecelakaan pesawat, proses pencariannya akan lebih dipermudah dengan warna putihnya yang terlihat kentara.
Penerapan warna ini penting, Kenapa harus repot-repot dan mengeluarkan banyak biaya untuk mengecat pesawat dengan corak warna yang beragam, jika akhirnya warna tersebut akan memudar dan memutih dengan sendirinya karena pesawat terbang selalu terpapar oleh sinar matahari terus-terusan dan cuaca yang silih berganti membuat terjadinya reaksi oksidasi pada permukaan pesawat.
Nah itulah alasannya kenapa pesawat terbang komersial rata-rata berwarna putih.