Apakah kamu pernah mengalami USB tidak terbaca pada saat menghubungkan android ke pc lewat kabel data? Jika iya, mungkin hal ini terjadi karena ada kerusakan pada port usb ataupun yang lain.
Namun, kadang kala masalah ini menimbulkan sebuah notifikasi berupa USB not recognized atau USB tidak terbaca. Inilah yang sering menghambat aksessibilitas pengguna komputer.
Oleh karena itu pada artikel ini kami akan membahas beberapa cara atau tips yang berguna untuk kamu yang mengalami masalah serperti ini.
Periksa Kabel USB yang Digunakan
Terkadang masalah ini kerap terjadi pada kabel usb yang digunakan. Maka dari itu, cara paling mudah adalah dengan memeriksa kabel usb mu terlebih dulu.
Pastikan kamu sudah menggunakan kabel USB yang baik. Selain itu juga pastikan kabel datamu memang bisa digunakan untuk mentransfer data. Karena terkadang ada juga loh kabel usb yang memang dikhusukan untuk mengisi daya saja.
Cek Port USB mu
Sebagai pengguna komputer, kamu harus tau kondisi port USB di CPU kalian. Pastikan tidak ada komponen didalam port usb yang putus atau rusak.
Atau jika cpu mu memiliki lebih dari 2 porr USB, kamu bisa memindahnya ke port yang lain untuk mengetahui apakah port tersebut hanya rusak sebagian atau semuanya mengalami error.
Perhatikan Jenis USB
Pada umumnya port USB pada komputer memiliki jenis 2.0 yang sangat universal digunakan. Namun, ada juga loh CPU yang sudah menggunakan port jenis 3.0.
Nah, maka dari itu kamu harus memperhatikan status compatible pada port USB mu. Jika ternyata port usb mu bertipe 3.0, maka kamu harus menggunakan kabel data yang sudah support dengan tipe port usb 3.0.
Kamu bisa memeriksanya dengan mencaritau spesifikasi port usb pada CPU mu, ataupun membongkar motherboard di komputermu.
Bersihkan Port USB
Langkah terakhir yang bisa kamu lakukan adalah membersihkan port USB di CPU mu. Caranya pun terbilang amat sangat mudah.
Kamu bisa menggunakan kuas kering, ataupun menggunakan kompressor dengan tekanan yang rendah. Namun harus tetap hati-hati ya.
Karena biasanya debu dan kotoran pada port USB bisa menjadi salah satu pengaruh yang menyebabkan USB tidak terbaca atau not recognized.
Nah itulah cara gampang yang bisa kamu pakai untuk mengatasi masalah USB not Recognized. Gimana? Gampang banget kan. Semoga bermanfaat.